Champignon mushroom with dengaku sauce
Bahan :
Champignon mushroom 700 gr, miso sauce 100 gr, mirin 100 gr, gula pasir 50 gr, kuning telor 4 butir, peterseley 50 gr, wijen sangrai 2 sdm, lemon 1 pcs.
Cara membuat:
1. Saus: campur miso, mirin , kuning telor dan gula, aduk hingga rata.
2. Champignon mushroom buang tangkainya, rebus dalam air dengan ditambahkan lemon jus. Sampai ¾ matang. Angkat tiriskan.
3. Aduk no 2 dengan no 1, diamkan selama 15 menit.
4. Tata no 3 , bakar dengan api atas hingga kecoklatan. Bisa di garnish dengan chopped paterseley atau wijen sangrai. Sajikan.
Beef sukiyaki roll with enoki mushroom
Bahan :
Beef sukiyaki 400 gr, enoki mushroom 200 gr, kecap jepangus 100 cc, mirin 60 cc, gula pasir 40 gr, hondashi ½ sdt, bawang Bombay 1 pcs, minyak goreng secukupnya.
Cara membuat :
1. Saus: panaskan kecap jepang, mirin, gula dan hondashi hingga mendidih, angkat.
2. Marinade beef sukiyaki dengan saus diatas.
3. Slice bawang Bombay, sauté sebentar, angkat sisihkan.
4. Gulung beef sukiyaki dalamnya diberi jamur enoki dan bawang Bombay.lakukan semua sampai bahan habis.
5. Pan fry no 5 hingga matang. Sajikan.
Saute shitake with chicken breast
Bahan :
Dada ayam 3 pasang, jamur shitake 600 gr, kecap jepang 200 cc, air dashi 300 cc, mirin 100 cc, gula pasir 80 gr, daun bawang 2 pcs, bawang Bombay 1 pcs, bawang putih 7pcs, wortel ½ pcs, jahe 4 cm, tulang ayam 200 gr. Paprika hijau 2 pcs. Lettuce 1 whole.
Cara membuat:
1. Saus: sauté tulang ayam hingga kecoklatan, masukkan bawang Bombay, daun bawang, bawang putih, wortel, jahe. Aduk hingga sayuran layu. Masukkan kecap jepang,, air dashi, mirin dan gula. Aduk rata. Rebus sekitar 10 menit dengan api sedang.
2. Potong ayam dan jamur shitake berbentuk julienne, aduk dengan saus no 1. Diamkan sekitar 15 menit.
3. Potong kasar paprika hijau.
4. Tumis bawang putih 3 pcs hingga harum, masukkan bawang Bombay ½ yang telah dipotong julienne, aduk.
5. Masukkan jamur shitake , aduk rata. Setelah itu masukkan ayam, aduk hingga matang. Sebelum diangkat masukkan paprika hijau.aduk, angkat. Sajikan.
Yaki tamago to ninjin to negi to nori
Bahan
Telor ayam 6 pcs
Soy saus 2 sdm ( yang halal )
Mirin 2 sdm ( yang halal )
air dashi 6 sdm
wortel potong korek api 50 gr ( seduh )
daun bawang 30 gr
Nori 1 lembar
minyak goreng secukupnya
Cara membuat :
1. Kocok telor ditambah, air dashi, soy saus, mirin. saring
2.setelah di saring campur dengan wortel dan daun bawang., aduk rata.
3.siapkan yaki tamago nabe ( pan japanese), olesi dengan minyak, panaskan.
4. setelah panas tuangkan adonan telor setengahnya, ratakan. letakan nori, gulung.
5. olesi minyak lagi, tuang adonan sisa, gulung hingga matang.
Umaki ( yakitamago with unagi )
5. Olesi minyak goreng Tuang adonan telor setengah diatasnya , rata.
6.Letakkan unagi diatasnya, lalu gulung.
7. Olesi minyak lagi, tuang adonan sisanya dan gulung.
8. Setelah matang letakkan diatas makizu, bentuk segitiga.
9. Potong-potong sajikan.
Yaki tamago motif angka 8
Bahan
telor ayam 8 pcs
air dashi 16 sdm
shoyu 3 sdm
mirin 3 sdm
hon dashi 1/2 sdt
Cara membuat:
1. Kocok telor lepas hingga lembut. Saring.
2. Campur air dashi, shoyu, mirin dan hon dashi, aduk rata. Tuang ke no 1, aduk rata.
3. Panaskan tamago yaki nabe, olesi dengan minyak goreng. Tuang adonan sepertiganya.
4. Gulung.
5. Olesi lagi dengan minyak goreng, tuang adonan sepertiga bagian lagi, gulung.
6. Lakukan sampai adonan habis. Lalu letakkan diatas makizu.
7.Gulung dengan makizu dan pres dengan sumpit, ikat kedua ujungnya supaya tengahnya ketekan. Dan apabila di potong berbentuk angka delapan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar