Bimbibap, Haemul panjeon

Haemul pajeon

Haemul  Panjeon  adalah jenis makanan korea yang mirip dengan okonomiyaki  Jepang. Bedanya di isian dan sausnya serta garnishnya. Teknik masaknya menggunakan pan berlapis teflon biar tidak nempel, dan apinya kecil ( simmer). Apabila kita menggunakan api besar ,takutnya gosong bawahnya, masih mentah dalamnya. Saran saya pergunakan api kecil dan ditutup supaya panasnya merata serta cepat matang. Makanan ini enaknya disajikan panas-panas disertai saus. rasanya mantap banget. cocok buat cemilan keluarga.

          Bahan:

Untuk adonan:
1. tepung terigu 250 gr
2. air 300 ml
3. garam 2 sdt
4. Merica 2 sdt
5. chicken powder 1 sdt
6. telor 1 pcs
7. Wortel ½ pcs potong korek api
8. daun bawang 2pcs, potong miring tipis
9. cabe  hijau besar 3 pcs , potong miring tipis
10.  bawang Bombay ½ pcs, iris tipis
 
Untuk toppingnya
11. cumi-cumi 3 pcs, potong potong
12. udang 10 pcs, kupas, potong
 
Untuk saus:
13. cabe rawit merah 5 pcs, cincng halus
14. lemon 1 pcs, ambil airnya
15. soy saus ( sempio ) 4 sdm
16. minyak wijen 1  sdm
17. gula pasir  3 sdm
18.air matang 300 cc
19 daun bawang yang hijaunya ½ batng, cincang halus
 
Untuk kocokan telor:
20. Telor 4 pcs, kocok lepas tambahkan garam dan merica secukupnya.
21. minyak goreng secukupnya.
 
Cara membuat:
1. untuk adonan: no 1 sampai no 10 campur jadi satu aduk rata. Sisihkan
2. Panaskan Teflon beri minyak , setelah panas masukkan adonan sebanyak ¼ bagian, lalu masukkan udang dan cumi seperempat bagiansecara merata. Tutup hingga setengah matang. Guyur seperempat bagian dari telor yang sudah dikocok. Tutupi. Masak dengan api kecil.
3. Balik supaya matang merata. Matang angkat. Lakukan hingga adonan habis.
4. untuk saus:campur semua bahan , aduk rata.

5. sajikan pajeon dengan sausnya.

Bimbibap






Bahan:

Horensho 100 gr, Zuchini 1 pcs, wortel 1 pcs, tauge kedele 100 gr, jamur shitake 80 gr, jamur shimeji 1 pak, daging cincang 100 gr. beras jepang 250 gr, gochujang 100 gr, dark soy saus korea 100 cc, corn syrup 35 gr, gula 25 gr, bawang putih 8 siung, daun bawang 1 batang, bawang bombay setengah pcs, minyak wijen 100 cc, wijen sangrai 25 gr, korean rice wine ( kalau tidak ada bisa diganti sake ) 10  gr, garam secukupnya,merica secukupnya.

Cara membuat :

Saus bulgogi: campur dark soy saus korea 75gr, minyak wijen 15 gr, gula 25 gr, corn syrup 35 gr, bawang putih cincang halus 10 gr, daun bawang cincang 15 gr, bawang bombay cincang 15 gr, korean rice wine 10 gr, merica 2 gr, wijen sangrai 5 gr.  Aduk rata sampai gulanya larut . Ambil 5 sdm buat marinade daging cincang selam minimal 15 menit, baru ditumis.

Horensho:  dipotong 3 cm, cuci bersih, rebus. setelah matang angkat aduk dengan garam secukupnya, minyak wijen 1 sdm, bawang putih cincang setengah sdt, wijen sangrai 1 sdt. aduk rata. sisihkan.

Zuchini : cuci bersih, belah dua memanjang. Potong setengah lingkaran. Beri garam aduk rata.diamkan 10 menit biar keluar airnya. Peras, lalu campur minyak wijen 1 sdm, bawang putih cincang 1/2 sdt, tumis hingga matang, sisihkan.

Wortel: Kupas lalu cuci. potong seperti korek api. Setelah itu beri garam, aduk. Biarkan sekitar 10 menit, peras. Campur dengan minyak wijen 1 sdm, bawang putih cincang 1/2 sdt, aduk rata. Lalu tumis hingga matang. Sisihkan.

Tauge kedele: cuci bersih, rebus hingga matang. Setelah itu angkat , campur dengan sedikit garam, miyak wijen 1 sdm, bawang putih cincang 1/2 sdt, aduk rata, sisihkan.

Jamur shitake: cuci bersih lalu potong, setelah itu rebus hingga matang. Angkat, campur dengan dark soy saus korea 8 cc, garam sedikit, miyak wijen 1 sdm, bawang putih cincang 1/2 sdt. aduk rata lalu tumis.

Jamur shimeji: cuci bersih,potong pangkalnya. Rebus, matang angkat. Campur dengan minyak wijen 1 sdm, bawang putih cincang 1/2 sdt, aduk rata lalu tumis. Angkat, sisihkan.

Beras Jepang: cuci bersih beras lalu masak seperti masak beras biasa. Setelah matang sisihkan.

Cara penyajian: 

Nasi ditempatkan dalam wangkuk keramik yang tahan panas, lalu oven 15 menit. Selanjutnya letakkan sayur dan beef bulgogi. sajikan dengan saus gochujang. Catatan: kalau memakai hot bowl bisa ditambahkan kuning teor mentah. Tetapi kalau tidak pakai hot bowl , jangan pakai kuning telor mentah. Karena akibatnya bisa amis, akhirnya tidak jadi makan.











Tidak ada komentar:

Posting Komentar

sushi glass, treangel chuntoro maki, chuntoro maki, inarizushi

sushi glass, treangel chuntoro maki, chuntoro maki, inarizushi

 Sushi glass Bahan nasi sushi kokuho rice 0,5 Lt marinade sushi mitsukan vinegar 80 cc gula 35 gr garam 15 gr cara membuat: cuci bersih bera...