Jus bit ( no sugar ), jus kacang hijau, smoothie strawberry dan pisang, wedang ronde karamel



 



Beetroot adalah tanaman umbi-umbian, apabila di belah berwarna merah gelap yang banyak dipergunakan untuk pengobatan alami. Kandungan nutrisi di dalam beetroot antara lain: karbohidrat, protein, serat,folat, kalium, magnesium, sodium dan zat besi serta vitamin  mineral.

 Adapun manfaat beetroot adalah:

1. Menurunkan tekanan darah dan menjaga kesehatan jantung.

2. Mencegah pikun.

3. Baik bagi penderita diabeties,karena beetroot mengandung anti oksidan asam alpha-lipoic

    yang      diduga bisa mencegah kerusakan sel dan membantu penyembuhan saraf yang

    rusak pada penderita diabetes.

4. Meningkatkan kinerja fisik.

5. Memiliki sifat anti radang.

6. Baik bagi ibu hamil dan janinnya.

7. Mencegah kangker.

8. Mendukung kerja saraf dan otot.

9. Memelihara saluran pencernaan.

 Jus beetroot campur sari ( no sugar )

Tonton juga  jus bit 

Bahan:

Beetroot 1 pcs, apel 1 pcs, pear 1 pcs, wortel 1 pcs, timun 1 pcs, tomat 1 pcs, nanas 1/2 pcs

air 100 cc

cara membuat:

1. Beetroot , wortel, nanas dikupas, cuci bersih, tiriskan.

2. Apel, pear, timun, tomat cuci bersih ( kulit apel dan pear tidak usah dicuci)

3. Potong keci-kecil untuk mempermudah dan mempercepat proses blender.

4.Blender semua bahan hingga halus , saring. siap dihidangkan. Bisa juga disimpan di

   kulkas dulu baru setelah dingan disajika, lebih segar.



 

  Jukajo ( jus kacang ijo )


  

Bahan: 

Kacang hijau 100 gr ( direndam minimal 3 jam ), air 1 Lt untuk merebus, gula pasir 150 gr, santan kara 2 pak kecil, garam 1/2 sdt, susu kental manis 1 kaleng, pewarna hiaju pandan 1 sdt. 

Cara membuat :

1. Rebus kacang hijau hingga empuk, angkat, saring, tiriskan.

2. Blender kacang hijau hingga halus. Rebus dengan air yang telah mendidih  1,5 Lt air,      

    santan, garam, gula, pewarna hijau,  susu kental manis, aduk rata.

3. Rebus dengan api sedang sampai mendidih lagi, sambil diaduk-aduk. Setelah matang

    matikan apinya. Lalu dingnkan sampai hangat kuku baru dimasukan botol ukuran 250 ml,

    simpan di kulkas.

Toton juga Jujako

Smoothie strawberry dan pisang
 

bahan 

pisang ambon  3 pcs

susu cair          600 cc

es batu             300 gr

madu                 50 ml

plaint yoghurt    50 ml

strawberry          50 gr

Cara membuat :

blender semua bahan, lalu sajikan

  

WEDANG RONDE CARAMEL
 

Bahan karamel :

 Gula pasir 75 gr, gula merah 50 gr, air panas 100 ml

 Bahan kuah :

 Air 1 Lt, jahe bakar 150 gr, memarkan.  Gula pasir 50 gr, ½ sdt garam.

 Bahan bola:

 Tepung ketan putih 200 gr, tepung sagu 15 gr, tepung gula 1 sdt, garam ¼ sdt, air kapur

  sirih 1 sdt, air hangat 175 ml, pewarna merah 2 tetes, pewarna hijau 2 tetes.

 Bahan taburan :  wijen sangrai ½ sdt

 Cara membuat:

1. Bola – bola : aduk rata tepung ketan , tepng sagu, tepung gula , garam dan air kapur

    sirih. Tuang air hangat sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis dan licin.

2. No 1 dibagi menjadi 3 bagian . Masing-masing dicampur pewarna merah, hijau dan

    Polos .

3. Ambil sedikit adonan bola. Bulat – bulat seperti kelereng ,  lakukan untuk warna

    merah , hijau dan putih. sisihkan.

4. Rebus air hingga mendidih , lalu masukan bola-bola . rebus hingga matang dan

    terapung. Angkat sisihhkan.

5. Karamel : panaskan gula pasir dan merah  hingga meleleh, tuang air panas aduk

    Sampai larut.

6. Rebus bahan kuah  dan bahan caramel sampai harum. Angkat dan saring , dan didihkan

    lagi. Masukan bola-bola.

7. Sajikan hangat dengan taburan wijen sangrai.

 

 

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

sushi glass, treangel chuntoro maki, chuntoro maki, inarizushi

sushi glass, treangel chuntoro maki, chuntoro maki, inarizushi

 Sushi glass Bahan nasi sushi kokuho rice 0,5 Lt marinade sushi mitsukan vinegar 80 cc gula 35 gr garam 15 gr cara membuat: cuci bersih bera...